Mengenal Contoh Keanekaragaman Hayati Tingkat Ekosistem

Posted on

Contoh Keanekaragaman Hayati Tingkat Ekosistem – Berdasarkan pendapat dari Primak Et Al ditahun 1998 di dalam Kuswanda 2009 menjelaskan bahwasanya “keanekaragaman hayati ialah kekayaan atau bentuk kehidupan di bumi, baik tumbuhan, hewan, mikroorganisme, genetika yang dikandungnya, maupun ekosistem, serta proses-proses ekologi yang dibangun menjadi lingkungan hidup”.

Frasa dari hal tersebut sendiri acap kali dikenal dengan istilah biodiversitas. Biodiversitas biasanya bisa kalian temukan di lingkungan sekitar, bahkan setiap makhluk hidup yang kalian temui juga termasuk diantaranya.

Pasalnya mereka bisa menggambarkan adanya beberapa perbedaan yang ada pada satu makhluk hidup dengan lainnya, perbedaan ini akan saling menyeimbangkan. Meskipun keanekaragaman hayati menggambarkan suatu perbedaan, nyata perbedaan yang ada justru memberikan manfaat cukup banyak bagi berlangsungnya kehidupan.

Semua makhluk hidup mengalami interaksi dengan lingkungannya dalam ekosistem. Interaksi antar komponen biotik dan abiotik, interaksi antara komponen biotik dan biotik dan interaksi antar komponen abiotik menghasilkan variasi ragam dan jenis kehidupan hayati dalam suatu ekosistem.

Contoh Keanekaragaman Hayati Tingkat Ekosistem

Hal inilah yang mendasar adanya suatu keanekaragaman hayati tingkat ekosistem. Nah di kesempatan kali ini kami akan membahas mengenai contoh keanekaragaman hayati tingkat ekosistem di sekitar lingkungan kita.

Ekosistem Lumut

Ekosistem lumut ialah ekosistem yang didominasi tumbuhnya tumbuhan lumut dan hewan berbulu tebal. Faktor abiotik yang mempengaruhi lahirnya ekosistem ini adalah suhu yang rendah dan kelembaban udara yang tinggi. Keberadaan ekosistem lumut sendiri terletak di sekitar daerah kutub sub tropis atau dipuncak gunung yang tinggi.

Ekosistem Hutan Berdaun Jarum

Sesuai namanya ekosistem hutan ini didominasi oleh tumbuhan yang memiliki daun berbentuk seperti jarum seperti pohon cemara atau pinus. Daun pada tumbuhan tersebut merupakan bentuk dari interaksi tumbuhan dengan kondisi lingkungan “faktor abiotik” yang dingin. Sementara hewan yang biasanya hidup di ekosistem ini adalah beruang dengan bulu yang tebal.

Ekosistem Hutan Hujan Tropis

Contoh keanekaragaman hayati tingkat ekosistem paling tinggi dimiliki oleh hutan hujan tropis. Seuai namanya ekosistem ini terletak didaerah tropis yang memiliki curah hujan tinggi. Berbagai jenis tumbuhan epifit, lumut-lumutan, serta pepohonan tinggi hidup di ekosistem ini, sedangkan hewan-hewan yang hidup diantaranya kera, burung dan reptil.

Ekosistem Padang Rumput

Ekosistem ini didominasi oleh tumbuhnya rerumputan pada daerah yang sangat luas. Rerumputan yang kemudian mengundang para herbivora seperti mamalia besar ini juga didominasi oleh para karnivoara yang memburu pemakan tumbuhan, ekosistem ini dapat di daerah dengan iklim kering pada ketinggian sekitar 4000 meter diatas permukaan laut.

Ekosistem Padang Pasir

Sering juga disebut ekosistem gurun, ekosistem ini memiliki karakteristik di antaranya suhu yang tinggi angin yang kencang, beriklim panas serta jarangnya hujan. Ekosistem ini ditinggal beraham flora dan fauna dalam tingkat keragaman rendah. Tumbuhan yang hidup ialah tumbuhan berduri, sedangkan hewan yang hidup ialah reptilia dan mamalia kecil.

Ekosistem Pantai

Ekosistem pantai didominasi oleh formasi barring tonia dan pes caprae yang berbentuk pohon atau perdu. Hewan yang hidup diantaranya burung pantai, kepiting, serangga dan beragam moluska pantai.

Semoga dengan adanya ulasan tersebut mengenai Contoh Keanekaragaman Hayati Tingkat Ekosistem dapat menambah wawasan dan pengetahuan kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya.