Macam Macam Gerak Nasti Pada Tumbuhan

Posted on

Macam-Macam Gerak Nasti Pada Tumbuhan – Gerak nasti ialah salah satu gerak etionom yakni gerakan yang dipengaruhi oleh rangsangan luar. Lebih jelasnya gerak nasty ialah gerakan yang dilakukan tumbuhan akibat perubahan tekanan turgor yang arah geraknnya tidak ditentukan oleh arah rangsang.

Tekanan turgor ialah tekanan air pada dinding sel, jika tekanan turgor tinggi maka kadar air akan tinggi dan sel akan mengembung, tegung dan kaku.

Sebaliknya jika tekanan turgor rendah maka kadar air berkurang dan sel akan kendur. Faktor penyebab perubahan tekanan turgor ialah perubahan suhu, intensitas cahaya, kelembapan dan tekanan.

Gerak nasty pada tumbuhan dibedakan menjadi seismonasti, niktinasti, haptonasti, termonasti, fotonasti dan nasty kompleks.

Macam-Macam Gerak Nasti Pada Tumbuhan

Adapun Macam Gerak Nasti Pada Tumbuhan diantaranya yaitu:

Seismonasti Atau Tigmonasti

Gerak seismonasti disebut juga tigmonasti ialah gerak tumbuhan yang disebabkan oleh berubahnya tekanan turgor akibat adanya sentuhan atau getaran. Contoh gerak ini adalah menutupnya daun putrid malu (Mimosa pudica) jika terkena sentuhan atau getaran.

Sentuhan menyebabkan kadar air ditempat tersebut berkurang. Akibatnya tekanan turgor menurun yang menyebabkan daun mengerut. Beberapa saat kemudian daun kembali ke posisi semula setelah konsentrasi air di dalam sel menjadi normal.

Sentuhan pada putrid malu seolah olah jatuh pingsan dan daun-daunnya tergulung erat. Proses jatuh pingsan tersebut hanya dalam hitungan detik bahkan tidak sampai satu detik yaitu sekitar 0,1 detik.

Penyebaran reaksi terhadap rangsangan berjalan dari bagian atas hingga ke bawah antara 40-50 cm/detik. Sentuhan pada putrid malu ini menyebabkan adanya aliran air menjauhi sentuhan sehingga kadar air berkurang dan tekana tugor mengecil. Pulihnya turgor memakan waktu cukup lama tergantung pada suhu dank eras halusnya getaran atau sentuhan.

Baca Juga :  7 Ciri Ciri Tumbuhan Monokotil

Fungsi daun bagi tumbuhan putri malu yang melipat ini akan mengagetkan dan mengusir serangga sebelum mereka memakan daunnya. Penelitian menunjukan bahwa penyebaran isyarat pada mimosa ada dua mekanisme yakni kimiawi dan elektris.

Air diangkut keluar dari sel motor pulvinus dengan keluarga K+ atau sejumlah ion tertentu melintasi sel parenkim yang dihubungkan oleh plasmodesmata xylem dan floem dengan kecepatan sampai sekitar 2 cm/s. Bahan aktif yang menyebabkan bergerak melalui pembuluh xylem bersamaan dengan aliran transpirasi dinamakan turgorin.

Niktinasti

Gerak niktinasi ialah gerak bagian tumbuhan yang disebabkan berubahnya tekanan turgor akibat adanya perubahan siang dan malam.

Pada saat terjadinya gerakan tersebut temperatur juga mengalami penurunan sehingga mempengaruhi persendian daun (pulvinus) dan tekanan turgornya berkurang, akibatnya daun-daun menutup.

Naktinasti terjadi seara periodik yaitu saat menjelang malam. Oleh karena itu gerak ini disebut juga gerak tidur. Gerakan ini umumnya dijumpai pada tumbuhan polong-polongan (Leguminoceae). Tumbuhan ini akan menutup pada malam hari dan membuka keesokan harinya ketika matahari terbit.

Haptonasti

Gerak nasty yang disebabkan oleh sentuhan serangga. Contohnya pada sejenis tumbuhan perangkap lalat. Jika ada lalat yang menyentuh bagian dalam daun maka daun akan merespon dengan menutup dan lalat terperangkap diantara belahan daun.

Proses terperangkapnya lalat ini disebabkan oleh daun yang memiliki nerve-like signal atau rambut epidermis sensori yang dapat menimbulkan lalat terperangkap.

Rambut sensori tersebut bergerak ke jaringan daun bercuping rangkap yang memungkinkan daun menutup dengan cepat sekitar 0,5 detik. Serangga kemudian dicerna oleh enzim yang dikeluarkan oleh daun untuk menghasilkan nitrogen dan fosfat bagi tumbuhan.

Termonasti

Gerak nasti pada bagian tumbuhan yang dipengaruhi oleh rangsangan suhu. Contohnya bunga tulip yang mekar, ketika bunga-bunga tersebut mekar jika mengalami kenaikan suhu dan ketika suhu turun akan menguncup kembali.

Baca Juga :  Ciri-ciri Tumbuhan Antropogami: Contoh, Adaptasi, Dampak Dan Pentingnya Konservasinya

Fotonasti

Gerak nasti pada tumbuhan yang disebabkan oleh rangsangan cahaya. Contohnya mekarnya bunga pukul empat (Mirabilis jalapa) yang mekar di sore hari dan mekarnya bunga morning glory pada pagi hari dan waktu-waktu tertentu.

Nasti Kompleks

Gerakan ini disebabkan oleh berbagai faktor yang saling berhubungan. Contohnya adalah gerak membuka dan menutupnya sel stomata. Gerak ini dipengaruhi oleh cahaya zat kimia, panas dan air sehingga gerakan tersebut dapat dikatakan sebagai fotonasti, kemonasti, termonasti dan hidronasti.

Demikianlah pembahasan mengenai Macam Macam Gerak Nasti Pada Tumbuhan semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat menambah wawasan dan pengetahuan kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya.